SANGKAPURA, Gresikpos.com – Minggu (22/11/20) DPC Partai NasDem Kabupaten Gresik sedang melangsungkan kegiatan pembagian bibit padi unggul di Kecamatan Sangkapura, Pulau Bawean. Kegiatan tersebut dihadiri 1000 peserta karena memang pembagian bibit diperuntukkan 1000 petani di Sangkapura.
Acara yang berlangsung sekitar pukul 10 pagi itu berlangsung ramai lancar. Para penduduk Sangkapura yang mayoritas sebagai petani sangat mendukung acara tersebut, karena sekaligus turut memajukan keberlangsungan para petani di sana.
Selain pembagian bibit padi unggul, DPC Partai NasDem juga melakukan penyuluhan tentang metode tanam, baik cara dan waktu yang tepat untuk memupuk padi.
“Alhamdulillah berjalan lancar Pembagian bibit padi unggul untuk 1000 Petani NasDem di Kecamatan Sangkapura dan Tambak sekaligus penyuluhan metode tanam, cara, dan waktu memberi pupuk yang tepat,” Kata Musa, selaku anggota DPRD Gresik fraksi NasDem dalam laman facebooknya.

Respons masyarakat sangat antusias mengikuti acara pemberian tersebut. Bukan hanya bapak-bapak, melainkan para perempuan dan anak-anak muda juga turut berpartisipasi.
Adapun menurut salah satu penduduk di sana yang tidak mau disebutkan namanya mengatakan bahwa dengan kegiatan ini para petani di sana sangat terbantu, sekaligus memberi pengetahuan baru tentang bagaimana proses penanaman bibit padi unggul.
–
Kontributor : Ahmad Baharuddin Surya
Editor : Mintrojo Sahputra